Liverpool vs Manchester City 05/04/2018

Hasil Pertandingan Liga Di Eropa 06/07 Oktober 2018

MU Kalahkan Madrid

Hasil pertandingan liga-liga di Eropa hari Sabtu 6 Oktober 2018.

Dimulai dari Liga Inggris yang dramatis, kekalahan mengejutkan tim besar dari Liga Spanyol dan Liga Jerman, hingga pemain yang dilanda masalah, namun masih bisa mengeluarkan kemampuan terbaiknya di Liga Italia.

Dimulai dari Inggris, Manchester United nyaris kalah di kandang andai saja Alexis Sanchez tidak mencetak gol yang membawa pasukan Mourinho mengakhiri rentetan hasil buruk beberapa minggu terakhir. Meski sempat tertinggal 0-2 di babak pertama, Setan Merah yang tampil di kandang sendiri bermain pantang menyerah dan berhasil membalikkan keadaan.

Dari La Liga Spanyol, Real Madrid belum juga menemukan permainan terbaiknya setelah di luar dugaan dikalahkan Alaves. Bertamu ke markas Alaves, Los Blancos yang tampaknya akan menang mudah justru tersungkur di akhir laga setelah Manu mencetak gol di menit ke-95.

Sementara itu dari Serie-A Italia, Juventus masih berjaya. Bertandang ke markas Udinese, Rodrigo Bentancur dan Cristiano Ronaldo menjadi pemain kunci bagi Bianconeri. Ini juga menjadi bukti profesionalitas Ronaldo yang tetap memberikan kemampuan terbaiknya meski sedang dirundung kabar tak sedap soal pemerkosaan.

Sementara itu kejutan tersaji di ajang Bundesliga Jerman. Juara musim lalu Bayern Muenchen, di luar dugaan takluk di kandang sendiri dari Borussia Moenchengladbach dengan skor telak 0-3.

Hasil pertandingan Sabtu 6 Oktober 2018:

Liga Primer Inggris

  • Burnley 1-1 Huddersfield Town
  • Crystal Palace 0-1 Wolverhampton Wanderers
  • Leicester City 1-2 Everton
  • Tottenham Hotspur 1-0 Cardiff City
  • Watford 0-4 Bournemouth
  • Manchester United 3-2 Newcastle United

La Liga Spanyol

  • Athletic Bilbao 1-3 Real Sociedad
  • Girona 2-3 Eibar
  • Getafe 0-1 Levante
  • Alaves 1-0 Real Madrid
  • Leganes 1-0 Rayo Vallecano

Serie A Italia

  • Torino 3-2 Frosinone
  • Cagliari 2-0 Bologna
  • Udinese 0-2 Juventus
  • Empoli 0-2 AS Roma

Bundesliga Jerman

  • Werder Bremen 2-0 Wolfsburg
  • Fortuna Duesseldorf 0-2 Schalke 04
  • Borussia Dortmund 4-3 Augsburg
  • Hannover 96 3-1 Vfb Stuttgart
  • Mainz 0-0 Hertha Berlin
  • Bayern Munchen 0-3 Borussia Monchengladbach

Ligue 1 Prancis

  • Toulouse 1-1 OGC Nice
  • Lille 3-1 Saint-Etienne
  • Amiens 1-0 Dijon
  • Angers 2-2 RC Strasbourg
  • EA Guingamp 1-1 Montpellier
  • Nimes 0-0 Reims

Liverpool vs Manchester City 05/04/2018

Hasil pertandingan liga-liga di Eropa hariĀ Minggu 7 Oktober 2018.

Duel seru dua klub papan atas di Inggris, tim kuat Spanyol harus rela berbagi angka dengan lawannya, hingga klub raksasa Prancis yang semakin tidak terbendung.

Dari Inggris, duel Liverpool versus Manchester City menyita banyak perhatian pecinta sepakbola, kedua tim merupakan dua tim teratas di klasemen. Sayangnya duel tersebut hanya berakhir imbang.

Beralih ke Spanyol, Barcelona harus puas meraih satu angka untuk kedua kalinya secara beruntun di liga. El Barca ditahan imbang tuan rumah Valencia dengan skor 1-1.

Dari Liga Italia, AC Milan dan Inter Milan sama-sama meraih hasil maksimal. Milan sukses mengalahkan tamunya Chievo Verona dengan skor 3-1. Sementara Inter Milan berhasil membenamkan tuan rumah SPAL dengan skor 1-2.

Sementara itu tim kuat Prancis Paris Saint Germain sukses membantai tamunya Olympique Lyonnais dengan skor 5-0. Penyerang muda Kylian Mbappe menjadi bintang PSG dengan torehanĀ quattrick-nya.

Hasil pertandingan Minggu 7 Oktober 2018:

Liga Primer Inggris

  • Fulham 1-5 Arsenal
  • Southampton 0-3 Chelsea
  • Liverpool 0-0 Manchester City

La Liga Spanyol

  • Real Valladolid 1-0 Huesca
  • Atletico Madrid 1-0 Real Betis
  • Sevilla 2-1 Celta Vigo
  • Espanyol 3-1 Villareal
  • Valencia 1-1 Barcelona

Serie A Italia

  • Genoa 1-3 Parma
  • Atalanta 0-1 Sampdoria
  • Lazio 1-0 Fiorentina
  • AC Milan 3-1 Chievo Verona
  • Napoli 2-0 Sassuolo
  • SPAL 1-2 Inter Milan